Sunday, January 27, 2008

MELAYAT KE RUMAH DUKA JL.CENDANA

JAKARTA 28 JANUARI 2008

Melayat ke Rumah Duka Jl. Cendana

Presiden Susilo Bambang Yuhdoyono didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono, beserta Wakil Presiden M.Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Kalla, dan hampir seluruh Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, hari Minggu (27/1) sore melayat ke rumah duka almarhum Mohamad Soeharto, mantan Presiden RI, di Jl. Cendana No.8 Menteng Jakarta Pusat.

Presiden SBY dan Ibu Ani serta Wapres JK dan Ibu Mufidah berdoa di depan jenazah almarhum Pak Harto, di  rumah duka  di Jl. Cendana, hari Minggu (27/1) sore. (foto: abror/presidensby.info)
Presiden SBY dan Ibu Ani serta Wapres JK dan Ibu Mufidah berdoa di depan jenazah almarhum Pak Harto, di rumah duka di Jl. Cendana, hari Minggu (27/1) sore.



Saat tiba di rumah duka, Presiden SBY dan Wapres JK disambut keluarga, selanjutnya menuju ruang tengah dimana jenazah almarhum disemayamkan. Di hadapan jenazah, Presiden SBY beserta rombongan memanjatkan doa, kemudian beramah tamah dengan putra - putri mantan presiden kedua itu. Setelah 20 menit berada di rumah duka, Presiden beseta rombongan kemudian kembali ke istana.

Sebelumnya, Presiden SBY melalui Mensesneg Hatta Rajasa mengumumkan bahwa berdasarkan Undang2 No 7 tahun 1978, maka upacara pemakaman diselenggarakan oleh negara. "Jenazah allmarhum Soeharto direncanakan dimakamkam di pemakaman keluarga Astana Giri Bangun, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, hari Senin (28/1), dan Presiden SBY bertindak selaku Inspektur Upacara. Sedang saat jenazah akan diberangkatkan dari rumah duka di Jl. Cendana, Ketua DPR Bapak Agung Laksono bertindak sebagai Inspektur Upacara," kata Hatta Rajasa.

WASSALAM

Rachmad
Independent
rbacakoran at yahoo dot com

www.rachmadindependent.blogspot.com
www.news-independent.blogspot.com